Meranti, Galamedia.co.id — Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kepulauan Meranti gelar Rapat Paripurna untuk mendengarkan pidato perdana Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Meranti periode 2025-2030.
Acara yang berlangsung di Balai Sidang DPRD Kepulauan Meranti pada Selasa (4/3) malam, menjadi momentum penting bagi kepemimpinan baru dalam menyampaikan visi, misi, dan program kerja lima tahun ke depan.
Rapat Paripurna tersebut hadir Wakil Bupati Kepulauan Meranti, Muzamil, S.M., M.M., Ketua DPRD beserta para Wakil Ketua dan Anggota, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Sekretaris Daerah, pejabat pemerintah daerah, pimpinan instansi vertikal, tokoh masyarakat, organisasi kemasyarakatan, insan pers, serta tamu undangan lainnya.
Pada pidatonya, Bupati Kepulauan Meranti, H. Asmar menyampaikan dirinya bersama Wakil Bupati Kepauan Meranti, Muzamil telah dilantik secara serentak oleh Presiden Republik Indonesia, H. Prabowo Subianto di Istana Negara pada 20 Februari lalu.
Setelah pelantikan, mereka mengikuti agenda pembekalan bagi kepala daerah hampir satu pekan lamanya di Lembah Tidar, Magelang.
Ayo Bersatu Bangun Meranti
Bupati Kepulauan Meranti, H. Asmar mengapresiasi seluruh pihak sudah sukseskan Pemilukada Serentak tahun 2024, termasuk penyelenggara pemilu, aparat keamanan, partai politik, dan masyarakat.
Ia mengajak seluruh elemen untuk bersatu membangun Kabupaten Kepulauan Meranti yang unggul, agamis, dan sejahtera.
“Mari kita lupakan perbedaan dan persaingan saat Pemilukada lalu. Kini saatnya bergandengan tangan untuk membangun daerah yang kita cintai ini,” ajak H Asmar.
Bupati Kepulauan Meranti menegaskan kembali visi dan misi kepemimpinannya, yakni menjadikan Kabupaten Kepulauan Meranti “Unggul, Agamis, dan Sejahtera (UAS).”
Untuk mewujudkan visi tersebut, pihaknya telah merancang delapan misi utama, mencakup perbaikan tata kelola pemerintahan, pembangunan infrastruktur, peningkatan layanan kesehatan dan pendidikan, penguatan ekonomi, serta pengembangan nilai-nilai keagamaan dan sosial masyarakat.
Lalu, terdapat delapan program prioritas yang menjadi fokus dalam lima tahun ke depan, meliputi Inovasi Budaya Kerja ASN, Inovasi Membangun Desa (SIBANDES), Pembangunan Berkelanjutan, Semangat dan Aksi Wanita Andalan (SAMAWA), Aksi dan Relasi Ruang Milenial (AR-RUMI), Gerakan Mengaji Bersama (GEMA), Pemberdayaan Pondok Pesantren, serta Dusun Amanah dan Mandiri (DAMAI).
Tantangan Pembangunan di Kepulauan Meranti
Orang Nomor Satu di ‘Negeri Sagu’ nama lain dari Kepulauan Meranti menjabarkan berbagai tantangan pembangunan yang masih dihadapi daerah, sebagaimana tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) 2025-2045.
Beberapa isu utama yang menjadi perhatian, yakni Indeks Pembangunan Manusia (IPM) terendah di Provinsi Riau, yaitu 69,64.
Kondisi infrastruktur jalan yang masih buruk, di mana 13,81 persen kondisi rusak berat, dan hanya 9,27 persen kondisi baik dari total panjang jalan kabupaten 929,41 kilometer.
Tingginya angka kemiskinan mencapai 23,15 persen. Rendahnya rasio pendidikan terhadap jumlah tenaga kerja di daerah. Kerusakan lingkungan akibat abrasi pantai, telah mencapai 137.000 meter, sedang upaya penanggulangan baru mencakup 4,68 persen.
Terus, tingkat pengelolaan sampah yang masih rendah, di mana persentase sampah yang ditangani turun dari 31,28 persen pada 2022 menjadi 31,18 persen pada 2023. Angka stunting yang masih tinggi, yakni 19,6 persen.
Menurut H. Asmar, tantangan-tantangan tersebut harus diatasi melalui kerja sama antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, serta seluruh elemen masyarakat dan pemangku kepentingan.
DPRD Siap Bersinergi
Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Meranti, Khalid Ali menyatakan, pihaknya siap mendukung program kerja Bupati dan Wakil Bupati, asalkan selaras dengan kepentingan masyarakat.
“Atas nama pimpinan dan seluruh anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Meranti, kami ucapkan selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati. Kami berharap kepemimpinan baru ini dapat membangun kemitraan yang baik dengan DPRD demi pelayanan yang lebih baik bagi masyarakat,” tuturnya.
DPRD berharap program-program pembangunan yang belum terselesaikan pada periode sebelumnya dapat dilanjutkan secara berkelanjutan.
Dengan penyampaian visi, misi, dan program prioritas di rapat paripurna ini, diharapkan Kabupaten Kepulauan Meranti dapat bergerak maju menuju pembangunan yang lebih baik untuk lima tahun mendatang. (ADV)