Kenang Tiga Tahun Wafatnya Ani Yudhoyono, Demokrat Riau Ajak Ratusan Anak Yatim Mendoakan

PEKANBARU, Galamedia.co.id — Tepat tiga tahun lalu, pada 1 Juni 2019, Ibu Negara ke-6 Republik Indonesia Ani Yudhoyono menghembuskan nafas terakhir di Rumah Sakit Universitas Nasional, Singapura. Kepergian istri dari Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono itu meninggalkan duka yang mendalam bagi keluarga dan seluruh masyarakat Indonesia.

Untuk mengenang wafatnya Almarhumah Ani Yudhoyono, DPD Demokrat Riau yang dikomandoi Ketua DPD Agung Nugroho menggelar doa bersama santri dan anak yatim di Pondok Pesantren Al Anshar, Kecamatan Tenayan Raya, Kota Pekanbaru, Rabu (1/6/2022).

Selain Ketua DPD Demokrat Riau Agung Nugroho, kegiatan doa bersama itu juga dihadiri Sekretaris DPD Demokrat Riau Arwan Citra Jaya, Direktur Eksekutif Demokrat Riau Suhartini, Kepala Bapilu Taufik, Wakil Bendahara Demokrat Riau Vianda Wirya Utami SH dan beberapa pengurus.

Di lokasi, hadir Pengurus Yayasan Al Anshar Zulkarnain serta ratusan santri dan anak yatim yang dibina oleh Ponpes Al Anshar. Diawal, rombongan disambut dengan lantunan nasyid yang dibawakan para santri. Ketua DPD Demokrat Riau Agung Nugroho sempat memuji grup nasyid yang beranggotakan para santri.

“Sangat merdu dan permainan rebananya juga keren,” ujar Agung.

Dalam sambutannya, Agung sempat bercerita tentang sosok Almarhumah Ani Yudhoyono. Dikatakan dia, Ibu Negara ke-6 Republik Indonesia tersebut merupakan sosok yang bersahaja dan memiliki andil penting dalam pembangunan hingga ke pelosok daerah di Indonesia.

“Sosok yang kuat, cerdas dan memiliki visi untuk pembangunan negara kita ini. Kini tiga tahun kepergian beliau, kita masih tetap merasakan Ibu Ani hidup di dalam sanubari kita bersama. Semangat beliau dalam meningkatkan kualitas SDM masyarakat Indonesia tetap hidup sampai saat ini,” ucap Agung.

Usai memberikan sambutan, Pengurus DPD Demokrat Riau turut memberikan santunan kepada anak yatim yang dibina Yayasan Al Anshar. Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan doa bersama Almarhumah Ani Yudhoyono dan kesehatan bagi Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono.

Termasuk juga mendoakan Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Ketua Fraksi Demokrat DPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono.

“Kami juga mendoakan kesehatan Bapak SBY agar selalu sehat walafiat dan selalu dalam lindungan Allah SWT,” ungkap Agung.

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.